• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN MAs Revitalisasi Posyandu Remaja Desa Nglegok, Karanganyar

06/09/2024/in Terkini /by Ard

KKN MAs Revitalisasi Posyandu Remaja Desa Nglegok, Karanganyar (Dok. KKN MAs)

Pemerintah Desa Nglegok bersama mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Muhammadiyah ‘Aisyiyah (MAs) Kelompok 143 sukses menggelar pelatihan posyandu remaja. Pelatihan yang digelar di Balai Desa Nglegok, Karanganyar, Jawa Tengah, pada 31 Agustus 2024 itu diikuti oleh 50 peserta berusia 15–18 tahun.

Materi yang disampaikan mencakup berbagai aspek kesehatan remaja, mulai dari kesehatan reproduksi hingga gizi. Selain penyampaian materi, peserta juga dilibatkan dalam kegiatan praktik langsung. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemerintah desa dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya generasi muda.

Eko Wahyudi, S.A.P. selaku kepala Desa Nglegok mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kolaborasi dengan mahasiswa KKN. Ia merasa sangat antusias akan tujuan kegiatan ini.

“Kerja sama dengan mahasiswa KKN ini sangat membantu kami dalam mencapai tujuan untuk meningkatkan kesehatan remaja di desa,” ujarnya.

Antusiasme peserta terlihat dari keaktifan mereka dalam mengikuti kegiatan. Putri, salah satu peserta, mengaku senang mengikuti pelatihan ini. “Banyak hal baru yang saya dapatkan. Saya jadi lebih paham tentang kesehatan reproduksi. Saya siap untuk mengajak teman-teman lain untuk ikut serta dalam posyandu remaja,” ungkapnya.

Fadhlan Dabith Fathoni, mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sebagai ketua kelompok menambahkan, “Kami merasa sangat senang dapat berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga pengetahuan yang diperoleh peserta dapat bermanfaat bagi mereka.”

Ke depannya, posyandu remaja di Desa Nglegok akan mengadakan pertemuan rutin setiap bulan. Pemerintah desa telah memfasilitasi alat kesehatan seperti timbangan badan dan tensi untuk mendukung kegiatan posyandu.

Target utama dari dihidupkannya kembali posyandu remaja adalah meningkatkan kepedulian remaja terhadap kesehatan. Dengan adanya kegiatan rutin dan fasilitas yang memadai, diharapkan semakin banyak remaja yang termotivasi untuk hidup sehat.

Keberhasilan pelatihan tersebut semoga dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Karanganyar. Dengan meningkatkan kesadaran akan kesehatan sejak dini dan melibatkan aktif para remaja, maka generasi muda Indonesia dapat hidup lebih sehat dan produktif. (Doc)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, KKN UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/KKN-MAs-Revitalisasi-Posyandu-Remaja-Desa-Nglegok-Karanganyar-Dok.-KKN-MAs.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-09-06 10:11:212024-09-06 10:11:21KKN MAs Revitalisasi Posyandu Remaja Desa Nglegok, Karanganyar
You might also like
Mengarungi Bulan Suci Ramadan Tanpa Ragu
Ketentuan Calon Satgas PPKS UAD Tahun 2023
Mahasiswa UAD dan Masyarakat Revitalisasi Bukit Lereng Sentono
UAD Teken MoU dengan Badan Keahlian DPR RI
Fresh Ijtihad: Reposisi Gerakan Intelektual Islam Progresif
Menyemai Sila Pertama, Menuai Takwa

PRESTASI

  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Medali Perak Lewat Taekwondo di POMNAS XIX 202526/09/2025

FEATURE

  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025
  • Potensi Minyak Atsiri Bunga Cengkeh untuk Obat Antiinflamasi04/09/2025
  • Psikologi Komunitas Kelompok Rentan03/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top