• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Persiapan Pendaftaran MSIB Batch 6, UAD Gelar MSIB Camp

20/11/2023/in Terkini /by Ard

apt. Hendy Restiono, M.P.H. selaku Kepala Bidang Puska Bimawa UAD memberikan sosialisasi MSIB Batch 6 (Dok. Bimawa UAD)

Pendaftaran Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 6 Tahun 2023 resmi dibuka mulai 20 Oktober 2023 lalu. Berkenaan dengan hal ini, Pusat Pengembangan Karier (Puska) Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan MSIB Camp pada Minggu, 19 November 2023. Acara yang berlangsung di Ruang Amphitarium Lantai 9 Kampus IV, ini diikuti oleh ratusan mahasiswa UAD dari berbagai program studi (prodi).

MSIB merupakan salah satu program Kampus Merdeka besutan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi. Tujuannya untuk memberikan seluruh mahasiswa kesempatan dalam mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat dengan terjun langsung ke dunia kerja sebagai langkah persiapan karier.

Adapun dunia kerja merupakan dunia yang dinamis. Maka dari itu, UAD MSIB Camp hadir dalam rangka memberikan sosialisasi bagi para mahasiswa UAD agar dapat mempersiapkan diri serta berkas-berkas secara matang sebelum mendaftar program MSIB.

Dalam kesempatan kali ini, Dr. Choirul Fajri, S.I.Kom., M.A. selaku Kepala Bimawa UAD dalam sambutannya menyemangati mahasiswa UAD yang akan mendaftar MSIB Batch 6. Selanjutnya, apt. Hendy Restiono, M.P.H. selaku Kepala Bidang Puska Bimawa UAD turut memberikan sosialisasi kepada mahasiswa terkait teknis pendaftaran, kualifikasi, serta gambaran kegiatan MSIB yang akan dilakukan oleh mahasiswa selama 4 sampai 6 bulan.

Hendy menuturkan bahwa melalui program ini, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman bekerja dan belajar, subsidi oleh Kemdikbudristek, serta mahasiswa akan menerima sertifikat kompetensi setelah magang, begitu pun program Studi Independen.

Lebih lanjut, Puska turut mengundang alumni MSIB Batch 5 untuk membagikan pengalamannya selama mengikuti program MSIB hingga kiat-kiat agar dapat diterima pada program MSIB. Mereka adalah Bintang Muhammad Madani dari Prodi Teknik Informatika yang berkesempatan magang di Yayasan Pendidikan Teknologi Indonesia, Yuliana Safitri dari Prodi Fisika yang berkesempatan magang di PT Industri Kereta Api (Persero), Hanastiti dari Prodi Psikologi yang berkesempatan Studi Independen di Direktorat Pembinaan Tenaga & Lembaga Kebudayaan, Muhammad Naufal Labib Ramadhan dari Prodi Teknik Informatika yang berkesempatan Studi Independen di Bangkit Academy 2023 by Google, GoTo, Traveloka – Android Learning Path, dan Linggar Lazuardy Azzra dari Prodi Manajemen yang berkesempatan magang di Dinas Koperasi dan UKM Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Hendy juga menambahkan, lowongan mitra akan terus bertambah setiap harinya. Maka dari itu, mahasiswa UAD diimbau agar terus mengecek situs web Kampus Merdeka secara berkala. (Lid)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/apt.-Hendy-Restiono-M.P.H.-selaku-Kepala-Bidang-Puska-Bimawa-UAD-memberikan-sosialisasi-MSIB-Batch-6-Dok.-Bimawa-UAD.jpg 1000 1500 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-11-20 13:50:122023-11-20 13:50:12Persiapan Pendaftaran MSIB Batch 6, UAD Gelar MSIB Camp
You might also like
KKN MAs 118 Gelar Penyuluhan Pencegahan Stunting
Bahasa: Unsur Kebudayaan yang Paling Utama
Mahasiswa Hukum UAD Teliti Suksesi Kepemimpinan Keraton Yogyakarta di Masa Datang
Tanggap Cepat Darurat Sampah, Tim UAD Wujudkan Program Sedekah Sampah
UAD Jalin Kerja Sama dengan Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan DIY
KKN UAD dan Warga Proketen Ubah Sampah Jadi Suvenir

PRESTASI

  • Bertanding di Ajang NWC 2025, Tim UAD Bawa Pulang Dua Penghargaan Bergengsi20/11/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD Juara I Song Cover Nasional LogFest19/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara III dalam Kompetisi Video Kreatif Nasional Tahun 202518/11/2025
  • Gameboard Edukasi Bencana Antar Mahasiswa UAD Jadi Juara Internasional14/11/2025
  • Mahasiswa Teknologi Pangan UAD Raih Juara 2 Esai di Bidang Social, Language & Cultural14/11/2025

FEATURE

  • Kisah Mahasiswa UAD Lulus S2 dengan 30 Publikasi Ilmiah19/11/2025
  • Menulis sebagai Pelarian Positif, Muhammad Farid Wisudawan FK UAD dengan 19 Publikasi Ilmiah14/11/2025
  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top