Tapak Suci UAD dan UMSIDA Bersinergi Tingkatkan Kualitas Organisasi
Pada Sabtu (27-5-2023), Tapak Suci Universitas Ahmad Dahlan (TS UAD) bersama dengan Tapak Suci Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (TS UMSIDA) telah selesai melaksanakan kegiatan Studi Banding. Kegiatan ini berlangsung di Meeting Room Kampus 2B UAD yang diikuti oleh pengurus beserta anggota dari TS UAD dan TS UMSIDA.
Kegiatan studi banding kali ini mengusung tema āMembangun Relasi, Menguatkan Komunikasi, Mempererat Silaturahmi Guna Meningkatkan Kualitas Berorganisasi di Tapak Suciā. Acara mulai dengan pemaparan program kerja dan agenda antar pengurus, dilanjutkan sesi Forum Group Discussion (FGD) dan tanya jawab. Kemudian diakhiri dengan acara kunjungan ke Museum Muhammadiyah.
Dalam sambutan secara daring, pelatih TS UAD yang diwakilkan oleh Ratno Singgih,S.Pd. mengucapkan terima kasih kepada teman-teman TS UMSIDA atas kerjasama dan kedatangannya. Ia berharap Studi Banding ini dapat meningkatkan kegiatan berorganisasi di Tapak Suci terutama dalam menjalin silaturahmi.
Wahyu Triyanto selaku Ketua Umum TS UAD menyampaikan dalam sambutannya agar silaturahmi antara TS UAD dengan TS UMSIDA dapat selalu terjalin dengan baik, serta peningkatan kualitas dalam mengembangkan organisasi dapat terlihat setelah adanya kegiatan ini.
Wahyu Triyanto mengibaratkan organisasi seperti sebuah kapal, āSebesar apapun ombaknya, jangan pernah lompat dari kapalnya.ā
Lebih lanjut, Wardha Aulia selaku Sekretaris Umum TS UMSIDA juga berharap agar anggota TS UMSIDA dapat belajar dan mengambil ilmu sebanyak-banyaknya melalui kegiatan Studi Banding ini. (doc)