• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Tim Karate UAD Borong Medali Kejuaraan Karate Internasional

31/05/2024/in Terkini /by Ard

Tim Karate UAD dalam Kejuaraan Mageti Open International Karate Championship 2024 (Dok. Istimewa)

Tim Karate Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menjadi peserta dalam Kejuaraan Mageti Open International Karate Championship 2024. Kompetisi yang diikuti 1.218 dan 54 kontingen peserta dari berbagai negara, termasuk Malaysia dan Filipina, ini digelar selama dua hari, 25–26 Mei 2024 di GOR Ki Mageti, Magetan. Melalui kejuaraan tersebut, tim Karate UAD mampu memperoleh 11 medali emas, 5 perak, dan 4 perunggu.

Acara diawali sambutan oleh Pj Bupati Magetan, Ir. Hergunadi. Dalam sambutannya, ia berharap Kejuaraan Mageti Open International Karate Championship 2024 ini dapat mencetak prestasi dan kualitas atlet secara bertahap dan mampu bertanding secara sportif.

Salah satu anggota tim Karate UAD yaitu Muhammad Diaz Nazarudin Rahman, mahasiswa Program Studi (Prodi) Informatika angkatan 2022, mengaku terinspirasi untuk berpartisipasi dalam karate karena ingin menguji batas kemampuan fisik dan mental. Menurutnya juara dalam perlombaan ini adalah hasil dari kerja keras, latihan rutin, dan dukungan dari pelatih serta teman-teman. “Peran orang sekitar sangat penting dalam mendukung mahasiswa untuk berprestasi, dukungan dari keluarga, teman, dan dosen, dapat memberikan motivasi dan semangat tambahan untuk mencapai tujuan,” paparnya.

Ia menambahkan, persiapan dalam Kejuaraan Mageti Open International Karate Championship 2024 ini adalah dengan rutin latihan fisik dan teknik. Selain itu yang tak kalah penting adalah melatih mental sebelum bertanding, “Latihan yang saya jalani termasuk latihan fisik, teknik karate, dan latihan mental untuk meningkatkan fokus serta ketahanan. Dengan latihan dari Senpai Diva dan Senpai Reza, yang sangat berpengalaman membimbing saya dalam persiapan kompetisi,” ujarnya.

Lewat konsistensilah Diaz dan teman-temannya mampu menuai apa yang telah mereka perjuangkan sebelumnya. Tentu saja dengan tidak melupakan kewajiban mereka sebagai mahasiswa, dengan menyeimbangkan waktu belajar di dalam dan di luar kelas. “Saya menyeimbangkan fokus pada prestasi akademik dan pengembangan diri di luar kelas dengan mengatur jadwal yang baik, memprioritaskan tugas, dan menetapkan waktu khusus untuk latihan karate serta belajar. Kunci yang membantu saya meraih penghargaan ini adalah konsistensi dalam latihan, fokus pada tujuan, dan ketekunan dalam mengatasi setiap tantangan yang muncul,” tambahnya.

Melalui wawancaranya, Diaz berharap bahwa mahasiswa yang ingin berprestasi baik akademik maupun nonakademik harus memiliki komitmen yang kuat serta meninggalkan keraguan semua peluang. “Pesan dan saran saya untuk mahasiswa lain, tetaplah berkomitmen pada apa yang kamu lakukan, teruslah belajar dan berkembang, dan jangan pernah ragu untuk mengambil peluang yang ada di depan mata!” (Lin)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Tim-Karate-UAD-dalam-Kejuaraan-Mageti-Open-International-Karate-Championship-2024-Dok.-Istimewa.jpeg 719 957 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-05-31 10:25:082024-05-31 10:25:08Tim Karate UAD Borong Medali Kejuaraan Karate Internasional
You might also like
Menjadi Saudagar Muda di Era Digital
Program Studi PAI Selenggarakan Seminar Internasional Tarbiyah 2023
KKN UAD Lakukan Penyuluhan Cegah Stunting dan Hipertensi di Pagutan
BEM FH UAD dan LLC FH UAD Gelar Pelatihan Esai tentang Hukum
UKM Lensa UAD Selenggarakan Kegiatan Pameran Bertema “Sisi yang Tersembunyi”
Pentingnya Memilah dan Mengolah Sampah

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara III dalam Kompetisi Video Kreatif Nasional Tahun 202518/11/2025
  • Gameboard Edukasi Bencana Antar Mahasiswa UAD Jadi Juara Internasional14/11/2025
  • Mahasiswa Teknologi Pangan UAD Raih Juara 2 Esai di Bidang Social, Language & Cultural14/11/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Raih Juara II Vocal Solo Tingkat Nasional PKSM 202514/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II Olimpiade Biologi Bioleaf XII 2025 di UIN Alauddin Makassar14/11/2025

FEATURE

  • Menulis sebagai Pelarian Positif, Muhammad Farid Wisudawan FK UAD dengan 19 Publikasi Ilmiah14/11/2025
  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top