• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

FH UAD Giatkan Lagi Pusat Kajian Konstitusi, Demokrasi, dan Pemerintahan

09/06/2023/in Terkini /by Ard

Kuliah Umum Fakultas Hukum Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bahas penyelesaian perselisihan sengketa Pemilu (Foto: Novita)

Fakultas Hukum (FH) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar kuliah umum “Penyelesaian Perselisihan Hasil Pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK)” pada Jumat, 26 Mei 2023 di Amphitarium lantai 9 Kampus Utama (IV) UAD. Pada kesempatan ini, Dekan FH UAD Dr. Megawati, S.H., M.Hum. dalam sambutannya membahas Pusat Kajian Konstitusi, Demokrasi, dan Pemerintahan FH UAD.

“Kami memiliki suatu pusat kajian yang dipimpin oleh Dr. Rahmat Muhajir Nugroho, S.H., M.H. yaitu Pusat Kajian Konstitusi, Demokrasi, dan Pemerintahan. Kami tertarik membentuk badan tersebut karena masih sedikit (jarang) orang membahas sejarah hukum. Kini, kami sudah punya ruangan khusus untuk praktik peradilan MK,” ujarnya.

Ia menyampaikan bawa pusat kajian ini sudah cukup lama dirintis, dan kini digiatkan kembali. Ia berharap, kegiatan akan berjalan lebih baik.

Selain tentang pusat kajian, Dr. Megawati juga membahas program “Smart Box Mini Court”. “Kami berharap Smart Box Mini Court bisa segera diluncurkan beberapa bulan ke depan. Program ini memerlukan Memorandum of Understanding (MoU) dengan MK. Dan, semoga MoU bisa segera terlaksana sehingga menjadi kebanggan dan mudah-mudahan bisa mencerahkan serta mencerdaskan mahasiswa FH UAD,” tambahnya.

Senada dengan Megawati, Wakil Rektor Bidang Akademik Rusydi Umar, S.T., M.T., Ph.D. berharap agar MoU segera dilakukan agar kerja sama bisa ditingkatkan. “Tadi pagi, sudah ada penandatanganan MoU dengan Badan Keahlian Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI). Insyaallah, MoU dengan MK akan menyusul sehingga kerja sama bisa lebih ditingkatkan lagi, seperti magang di MK untuk mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).”

Kuliah umum ini melibatkan Hakim Konstitusi RI Prof. Dr. Enny Nurbaningsih, S.H., M.Hum. sebagai pembicara dan Direktur Pusat Kajian Konstitusi, Demokrasi, dan Pemerintahan Dr. Rahmat Muhajir Nugroho, S.H., M.H. sebagai moderator. Turut hadir Wakil Rektor Bidang Akademik Rusydi Umar, S.T., M.T., Ph.D., Wakil Dekan II FH Wita Setyaningrum, S.H., LL.M., dan dosen FH UAD Dr. H. Immawan Wahyudi, M.H. (nov)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, FH, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Kuliah-Umum-Fakultas-Hukum-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-bahas-penyelesaian-perselisihan-sengketa-Pemilu-Foto-Novita-scaled.jpg 1151 2560 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2023-06-09 08:37:202023-06-09 08:37:20FH UAD Giatkan Lagi Pusat Kajian Konstitusi, Demokrasi, dan Pemerintahan
You might also like
UKM Menwa UAD Raih Juara II pada Lomba Kesamaptaan Nasional di Bali
Dosen PBI UAD Lakukan Pengabdian Internasional, Dorong Inovasi Pembelajaran di Thailand
KKN UAD di Tlogo: Mengajar, Mengabdi, dan Memberdayakan
Mahasiswa KKN UAD Ajak Warga Kalijeruk Buat Spray Antinyamuk Berbahan Sereh
Bentuk Kader Progresif, IMM FAST UAD Adakan Mataf
Mahasiswa BSA UAD Raih Juara II Lomba Membaca Berita Arab

PRESTASI

  • UKM Karate UAD Borong Medali dalam Kejuaraan Internasional21/10/2025
  • Mahasiswa FSBK UAD Raih Juara dalam Lomba Debat Gentalafest 1.014/10/2025
  • Mahasiswa Teknik Industri UAD Raih Silver Medal dan Best Presentation pada Ajang LKTIEN08/10/2025
  • Mahasiswa Sastra Indonesia UAD Raih Juara dalam Lomba Baca Puisi Tingkat Nasional08/10/2025
  • Mahasiswa Kedokteran UAD, Pramudya Wijaya, Borong Prestasi Nasional di Bidang Vokal30/09/2025

FEATURE

  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025
  • Mahkamah Konstitusi sebagai Pelaku Kekuasaan Kehakiman dalam Melindungi Hak Asasi Manusia08/09/2025
  • Konseling Harapan bagi Keluarga dan Remaja05/09/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top