• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

KKN UAD dan Warga Kloposawit Pelajari Fiqh Muamalah Jual Beli

19/03/2024/1 Comment/in Terkini /by Ard

KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dan Warga Kloposawit Pelajari Fiqh Muamalah Jual Beli (Dok. Istimewa)

Sebagai muslim, sudah sepatutnya kita menjadikan agama sebagai landasan dalam segala hal. Terutama dalam praktik transaksi, sebuah interaksi antarindividu yang sudah menjadi makanan sehari hari bagi seorang muslim. Mayoritas warga di Dusun Kloposawit, Sleman, ialah mereka yang setiap harinya melakukan kegiatan transaksi. Hal tersebut menjadikan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Periode 119 Unit III.D.3 memberikan kesempatan untuk mengkaji tentang fikih muamalah lebih lanjut.

“Saya ingin mengajak warga terutama para pelaku transaksi jual beli mengikuti kegiatan ini dengan harapan agar mereka bisa lebih paham syariat jual beli,” ujar penyelenggara kegiatan, Fakhrico Raka Ammar.

Kemudian, Deni Anggita selaku ketua unit juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut terselenggara sesuai dengan rencana dan tanpa hambatan. “Antusias warga Dusun Kloposawit sangat baik, banyak pertanyaan yang dilontarkan warga kepada pemateri membuat suasana diskusi dan belajar menjadi hidup,” ucapnya.

“Materi yang disampaikan sangat jelas, saya menjadi lebih paham mengenai hal-hal yang dilarang dalam jua beli menurut syariat Islam. Semoga kegiatan seperti ini nantinya akan terus berlanjut,” komentar Rudi, sebagai salah satu peserta kegiatan itu.

Dalam program kegiatan individu ini, tiap-tiap mahasiswa Unit III.D.3 ikut berpartisipasi. Demi terlaksananya acara yang melibatkan satu dusun, maka diperlukan tenaga yang banyak. Terbukti, semua yang diselenggarakan hari itu sukses dan mendapat antusias warga. (doc)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, KKN UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-dan-Warga-Kloposawit-Pelajari-Fiqh-Muamalah-Jual-Beli-Dok.-Istimewa.jpg 1260 2000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-03-19 10:06:512024-03-19 10:06:51KKN UAD dan Warga Kloposawit Pelajari Fiqh Muamalah Jual Beli
You might also like
Mahasiswa Teknik Kimia UAD Ikuti Program BKKPII Goes to Campus
BEMF-Farmasi UAD Lakukan Kunjungan Kerja ke UGM
Alfi Pujiasih, Mahasiswi PBSI UAD Asal Sintang, Raih Predikat Wisudawan Terbaik dengan IPK 3,96
Mahasiswa UAD Adakan Kajian Toleransi Antarumat Beragama
PBS UAD Sukses Gelar Sharia Economic Festival #6
LPSI UAD Kenalkan Roadmap AIK Mahasiswa
1 reply

Trackbacks & Pingbacks

  1. Fiqh Muamalah Jual Beli dalam Islam – Ayu Julianti says:
    12/06/2024 at 14:16

    […] Universitas Ahmad Dahlan Periode 119 Unit III.D.3 memberikan kesempatan untuk mengkaji tentang fikih muamalah lebih […]

Comments are closed.

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Raih Juara I Olimpiade Biologi Nasional Bioleaf XII 202510/11/2025
  • Mahasiswa FH UAD Raih 2 Prestasi dalam Kompetisi Pugnator Yogyakarta Sport Tourism Taekwondo International Championship 202510/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara 1 Presentasi Bidang Advance in Science & Technology10/11/2025
  • Adi Satria Raih Juara 1 Esai dan Presentasi di Bidang Global Health and Well-Being pada Ahmad Dahlan International Seminar #310/11/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Anugerah Pegiat Budaya di Ajang Pilmapres Nasional 202510/11/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top