• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa KKN UAD dan Ibu-Ibu Prenggan Olah Limbah Dapur Jadi Eco Enzyme

25/11/2024/in Terkini /by Ard

Mahasiswa KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dan Ibu-Ibu Prenggan Olah Limbah Dapur Jadi Eco Enzyme (Dok. KKN UAD)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Alternatif Periode 94 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit I.C.II mengadakan pelatihan pembuatan eco enzyme bersama ibu-ibu RW 06 di Prenggan, Kotagede, Yogyakarta, pada Sabtu, 9 November 2024. Pelatihan ini bertujuan untuk mengurangi limbah rumah tangga sekaligus meningkatkan kesadaran warga tentang pengelolaan lingkungan melalui pemanfaatan limbah buah dan sayuran.

Eco enzyme, hasil fermentasi limbah organik dengan gula aren atau molase dan air, memiliki berbagai manfaat, seperti menjadi pembersih alami, pupuk organik, hingga pengurang polusi. Ketua tim KKN, Dhani, menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk memberdayakan warga dalam mengelola limbah dapur menjadi produk yang bernilai guna. “Kami berharap warga RW 06 dapat mengoptimalkan limbah organik dapur untuk pembuatan eco enzyme dan meningkatkan kesadaran pengelolaan limbah rumah tangga,” ujarnya.

Kegiatan dimulai dengan sesi materi tentang manfaat dan proses pembuatan eco enzyme. Peserta diajarkan cara memilih bahan yang tepat, seperti sisa buah dan sayuran, serta langkah fermentasi yang memerlukan waktu sekitar tiga bulan. Proses ini sederhana dan menggunakan bahan yang mudah ditemukan di lingkungan sekitar.

Antusiasme para peserta terlihat sepanjang pelatihan. Mereka bersemangat mengikuti setiap langkah pembuatan dan berdiskusi tentang manfaat eco enzyme bagi lingkungan dan kehidupan sehari-hari. Salah satu peserta, Ika, menyampaikan rasa terima kasihnya. “Sekarang saya tahu cara memanfaatkan limbah dapur yang selama ini saya buang. Nanti saya akan mencoba membuatnya di rumah dan membagikan ilmu ini kepada teman-teman saya,” katanya.

Dengan adanya pelatihan ini, mahasiswa KKN UAD berharap masyarakat dapat berkontribusi lebih dalam menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi limbah organik yang terbuang percuma. Pelatihan tersebut juga menjadi ajang kolaborasi yang mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat setempat. (doc/din)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, KKN UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Mahasiswa-KKN-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-dan-Ibu-Ibu-Prenggan-Olah-Limbah-Dapur-Jadi-Eco-Enzyme-Dok.-KKN-UAD.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-11-25 09:14:452024-11-25 09:14:45Mahasiswa KKN UAD dan Ibu-Ibu Prenggan Olah Limbah Dapur Jadi Eco Enzyme
You might also like
R-SCUAD: Juara 2 dan 3 KRI Wilayah II
Lebih Hemat, Warga Murtigading Manfaatkan Magot untuk Ternak Ayam
Bimawa Sosialisasikan Soft Skills Tahap 1 Tahun 2023
Beads by sparkliX, Karya Mahasiswa Psikologi yang Tembus Stan Terbaik UAD FAIR 2025
Sehat dan Berprestasi bersama Taekwondo UAD
Meningkatkan Kesadaran Kekayaan Intelektual dengan Desain Industri

PRESTASI

  • Mahasiswa UAD Sabet Juara di FiPEX 2025 Lewat Inovasi Smart Locker IoT15/07/2025
  • UKM Karate UAD Borong Medali di Ajang Nasional12/07/2025
  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top