• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa Teknik Kimia UAD Raih Juara I Futsal Competition Sang Surya Cup UMSIDA 2025

15/04/2025/in Prestasi /by Ard

Wahyu Candra, Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Itoshiko)

Wahyu Candra, mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2023 Universitas Ahmad Dahlan (UAD), sukses menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Sang Surya Cup 2025 yang berlangsung pada 24‒28 Februari 2025 di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA). Dalam kompetisi futsal antaruniversitas Muhammadiyah se-Indonesia tersebut, Wahyu bersama tim futsal UAD berhasil meraih juara I setelah melewati berbagai tantangan berat selama turnamen.

Prestasi merupakan hasil dari kerja keras dan latihan intensif yang telah dilakukan sejak 1 Februari hingga 23 Februari 2025. Latihan dilakukan waktu pagi hari yang bertujuan untuk menyesuaikan kondisi dengan pertandingan yang juga berlangsung pada pagi hari. Dengan disiplin tinggi dan strategi yang matang, tim futsal UAD mampu tampil maksimal di setiap pertandingan.

“Alhamdulillah, berkat kerja keras serta latihan yang konsisten, kami bisa jadi juara pertama. Perjuangan teman-teman dan pelatih terbayar dengan kemenangan ini. Kami latihan pagi, sore, malam, pokoknya the best deh!” ujarnya.

Tantangan terbesar terjadi saat pertandingan final melawan Universitas Jember. Laga berlangsung sengit hingga menit-menit terakhir, dengan kedua tim saling berusaha mencetak gol penentu kemenangan. 

“Pas waktu sisa satu menit, alhamdulillah teman saya ngegolin dan itu jadi euforia yang hebat!” ungkapnya.

Kemenangan ini tidak lepas dari peran serta seluruh elemen tim, mulai dari pemain, pelatih, hingga pengurus tim futsal UAD yang telah bekerja keras demi hasil terbaik. Dukungan dari pihak kampus juga menjadi faktor penting dalam pencapaian ini. Dengan adanya pembinaan yang baik, tim futsal UAD berhasil membuktikan bahwa mereka mampu bersaing dan menjadi yang terbaik di tingkat nasional.

Wahyu berharap agar tim futsal UAD bisa terus menorehkan prestasi di berbagai kegiatan mendatang. Ia menyatakan bahwa mereka akan terus berusaha mempertahankan gelar juara dan meraih prestasi lebih tinggi di masa depan dengan harapan dapat kembali menjadi juara di setiap kompetisi. (Ito)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Wahyu-Candra-Mahasiswa-Teknik-Kimia-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Itoshiko.jpg 1080 1920 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2025-04-15 10:09:152025-04-15 10:09:15Mahasiswa Teknik Kimia UAD Raih Juara I Futsal Competition Sang Surya Cup UMSIDA 2025
You might also like
Peran Mahasiswa Hadapi Krisis Seksual
Perkuat Kerja Sama Internasional, FAST UAD Kunjungi Universiti Malaysia Terengganu
Penegakan Hukum Tindak Pidana Jual Beli Organ Tubuh Manusia
Prodi S-3 Farmasi UAD Gelar Sidang Promosi Doktor yang Pertama
Prodi PGSD UAD Peroleh Hibah PKKM 2023 dari Kemendikbudristek RI
universitas-ahmad-dahlan-campus-2 UAD Kampus 2

TERKINI

  • UAD Gelar FiTalks 2025: Kupas Tuntas Peluang dan Ancaman Era Kecerdasan Buatan (AI)12/07/2025
  • UAD Selenggarakan Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial (AI) untuk Guru SD dan SMP DIY12/07/2025
  • BIMAWA UAD Gelar Penerjunan dan Pembekalan Tim PPKO dan PKM11/07/2025
  • Prodi Ilmu Komunikasi 2022 Gelar Talkshow “Internship Insight”, Bahas Dunia Magang dan Karier PR11/07/2025
  • IMM PBII UAD Terima Kunjungan Studi Banding dari IMM FPB UMY11/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top