KKN UAD Dorong Kegiatan Sedekah Sampah di Pedukuhan Sruwuh
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Unit VVI.C.2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) membersamai masyarakat Pedukuhan Sruwuh, Donotirto, Kretek, Bantul, dalam rangka pemilahan sampah dan sedekah sampah. Kegiatan itu rutin dilaksanakan masyarakat setiap satu bulan sekali bertepatan pada minggu kedua di setiap bulannya.
Pemilahan sampah yang dilakukan yaitu dengan mengambil sampah-sampah yang ada di rumah-rumah masyarakat, kemudian dipilah dan dijual. Hal yang tidak kalah penting adalah program sedekah sampah yang dilakukan masyarakat Pedukuhan Sruwuh, yakni untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dalam segi ekonomi. Kegiatan itu menjadi bentuk kebaikan yang sederhana tetapi sangat bermakna, yang dapat membantu memperbaiki kehidupan masyarakat sekitar sembari menjaga lingkungan.
Menurut Fatimah, salah satu masyarakat Pedukuhan Sruwuh, sedekah sampah baru berjalan sekitar lima bulan dan dilakukan rutin setiap bulan secara berkelanjutan. Sementara itu, Tekad Suroso selaku Kepala Desa Pedukuhan Sruwuh menyampaikan bahwa program ini terjadi karena keprihatinan atas darurat sampah yang ada di Kabupaten Bantul.
“Sedekah sampah di Pedukuhan Sruwuh terjadi karena keprihatinan kami dengan adanya darurat sampah yang ada di Kabupaten Bantul. Program ini kami lakukan bekerja sama antara karang taruna dan ibu-ibu PKK sebagai garda terdepan untuk melakukan program sedekah sampah,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan keuntungan dari adanya sedekah sampah. “Keuntungan dari program ini selain mengurangi sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), juga terdapat pemasukan untuk pedukuhan kami. Hasil tersebut kami digunakan untuk sedekah kepada orang-orang yang membutuhkan di Pedukuhan Sruwuh.” (doc)