• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa Kampus Mengajar UAD Selenggarakan Festival Literasi dan Numerasi di SD N Jawa 1

27/06/2024/in MBKM, Terkini /by Ard

Festival Literasi dan Numerasi Kampus Mengajar 7 Universitas Ahmad Dahlan di SD N Jawa 1 (Dok. Istimewa)

Kampus Mengajar adalah bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa agar dapat belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan.

Kampus Mengajar (KM) Angkatan 7 merupakan kegiatan yang direkognisikan dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada periode reguler 126 tahun ajaran 2023/2024. Kholilah, mahasiswi Program Studi Ilmu Komunikasi berkesempatan mengikuti program KM Angkatan ke 7 ini di SD Negeri Jawa 1 Martapura, Banjar, Kalimantan Selatan.

Selama mengikuti kegiatan KM, Kholilah turut menginisiasi kegiatan Festival Literasi dan Numerasi. Kegiatan yang berlangsung pada 17–18 Mei 2024 bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan kemampuan berhitung siswa sekolah dasar melalui berbagai kegiatan interaktif dan edukatif. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan kreativitas siswa.

Terdapat beberapa agenda kegiatan menarik yang diselenggarakan untuk siswa dan siswi SD Negeri Jawa 1. Agenda tersebut meliputi lomba membaca puisi, berkisah bahasa Banjar, mewarnai numerasi, menyanyi, serta cerdas cermat. Kholilah dalam hal ini berperan aktif dalam membimbing dan memberi arahan kepada siswa.

“Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa yang telah mengadakan festival ini. Dengan adanya festival ini kami berharap bisa meningkatkan literasi dan numerasi serta juga menggali bakat yang ada pada diri siswa,” ungkap Norlailawati, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SD Negeri Jawa 1 saat pembukaan Festival Literasi dan Numerasi.

“Saya sangat senang mengikuti lomba yang di adakan oleh kakak mahasiswa karena menambah tingkat percaya diri untuk maju, dan seru melihat adik kelas maju ke depan,” ucap Dzakira, salah satu siswi di sekolah SD Negeri Jawa 1.

Dengan adanya festival tersebut, siswa diharapkan dapat lebih termotivasi untuk belajar dan meningkatkan kemampuan mereka dalam bidang literasi dan numerasi. Festival ini menandakan langkah positif dalam kolaborasi antara universitas dan sekolah untuk menciptakan lingkungan belajar yang menarik juga seru bagi siswa. (Lid)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Festival-Literasi-dan-Numerasi-Kampus-Mengajar-7-Universitas-Ahmad-Dahlan-di-SD-N-Jawa-1-Dok.-Istimewa.jpeg 866 1154 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-06-27 10:26:212024-07-19 14:04:46Mahasiswa Kampus Mengajar UAD Selenggarakan Festival Literasi dan Numerasi di SD N Jawa 1
You might also like
KKN UAD Meriahkan HUT Lansia Nasional ke-28 di Wirobrajan
Menggali Budaya Melalui Pekan Internasional Bahasa Indonesia
Upacara Milad ke-63, UAD Terus Berkomitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan
Expo KKN MAs 2024: Sarana untuk Kenalkan UMKM Desa di Kabupaten Sukoharjo
Merumuskan Strategi Bisnis Era Pandemi
Mahasiswa UAD Raih Dua Penghargaan Pada Ajang Mendongeng Internasional

PRESTASI

  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II dan The Golden Quill di National Creathink Festival 202505/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top