• TERKINI
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa UAD Raih Juara 3 di Lomba Karya Tulis Ilmiah

26/09/2024/in Terkini /by Ard

Bayu Aji, Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Raih Juara 3 di Lomba Karya Tulis Ilmiah NALAR.Com 2024 (Dok. Nafisah)

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dalam ajang Karya Tulis Ilmiah Nasional Environmental Action Role Competition (NALAR.Com) 2024 yang digelar di Universitas Negeri Semarang (UNNES) pada 14 September 2024. Tim yang terdiri dari Bayu Aji sebagai ketua dan Zulhamdi Batubara sebagai anggota, dengan bimbingan dosen pendamping Muhammad Faishal, S.T., M.Eng., berhasil meraih juara III dari total 60 peserta yang berasal dari berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia.

Perlombaan ini diikuti oleh perguruan tinggi seperti UGM, UNDIP, UI, UNNES, UNAIR, dan lainnya. Dari seluruh peserta, hanya tujuh tim yang berhasil melaju ke babak final dan mempresentasikan karyanya secara langsung di UNNES. Bayu dan Zulhamdi berhasil mengharumkan nama UAD dengan membawa pulang juara III di ajang bergengsi ini.

Karya ilmiah yang mereka ajukan berfokus pada pengolahan limbah dengan menggunakan teknologi Internet of Things (IoT). Ide utama dari karya ini adalah memanfaatkan IoT untuk memantau penumpukan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sehingga dapat mengurangi risiko pencemaran air tanah yang sering terjadi di TPA di Indonesia. Inovasi ini diharapkan mampu menjadi solusi dalam pengelolaan sampah yang lebih efektif dan ramah lingkungan.

Bayu Aji, ketua tim, mengungkapkan bahwa motivasinya mengikuti kompetisi ini adalah untuk menambah relasi serta mengisi waktu luang selama liburan kuliah. Persiapan lomba dilakukan secara mendadak, mengingat informasi lomba baru diterima satu minggu sebelum tenggat pendaftaran. “Kami daftar H-7 jam dan langsung kebut semalam untuk menyelesaikan karya. Setelah lolos, kami juga langsung mempersiapkan presentasi dan mengajukan pendanaan ke BIMAWA UAD untuk biaya registrasi serta perjalanan ke Semarang,” kata Bayu.

Dewan juri memberikan apresiasi tinggi terhadap karya tim UAD, terutama karena mereka merupakan satu-satunya tim dari perguruan tinggi swasta yang berhasil lolos ke babak final. Juri juga menyoroti potensi implementasi karya tersebut dalam pengelolaan limbah di Indonesia. “Kami berharap karya ini bisa direalisasikan untuk masyarakat, khususnya dalam studi kasus di Kota Semarang,” ungkap juri.

Keberhasilan ini menjadi penutup prestasi akademik Bayu di semester IV dan memberikan motivasi lebih bagi mahasiswa UAD lainnya. “Alhamdulillah, saya sangat senang dan bangga. Ini adalah pencapaian besar bagi saya di semester IV,” tutup Bayu. (Naf)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, P2K UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Bayu-Aji-Mahasiswa-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-Raih-Juara-3-di-Lomba-Karya-Tulis-Ilmiah-NALAR.Com-2024-Dok.-Nafisah.jpg 562 1000 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-09-26 11:19:152024-09-26 11:45:07Mahasiswa UAD Raih Juara 3 di Lomba Karya Tulis Ilmiah
You might also like
Kejutan Manis Tim Futsal UAD: Raih Juara 1 TUN FC 2025
Marhama Hasana, Mahasiswa Sistem Informasi FAST UAD Raih Juara I Pilmapres Fakultas
Persembahan UAD untuk Guru di Indonesia, UAD Gelar Pelepasan PPG Tahun 2024
Kurikulum Merdeka: Ciptakan Profil Pelajar Pancasila
UAD Resmikan Gedung Kampus VI dan MBC
Makna Filosofis Logo P2K Fakultas Farmasi 2022

PRESTASI

  • Langkah Berani Arya Eka Putra: Dari Keraguan Menjadi Juara I Pilmapres LLDikti V10/07/2025
  • Irgiawan, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD Raih Juara II Nasional di Ajang SILAT APIK-PTMA 202510/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Bronze Medal dan Best Poster di Kompetisi Nasional Business Plan05/07/2025
  • Mahasiswa Gizi UAD Raih Juara I Lomba Poster Contest 2025 Tingkat Nasional05/07/2025
  • Mahasiswa UAD Raih Juara II dan The Golden Quill di National Creathink Festival 202505/07/2025

FEATURE

  • Al-Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan11/07/2025
  • Terapi Kesehatan Mental Menurut Al-Qur’an dan as-Sunnah10/07/2025
  • Teman Sebaya Bukan Cuma Pendengar: Look, Listen, Link10/07/2025
  • Apa Kabar Kesehatan Mental Mahasiswa?09/07/2025
  • Kepribadian dan Metode Pendidikan Nabi05/07/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top