FAST UAD Gelar Acara Buka Bersama dengan Tema “Keluarga Sakinah”
Fakultas Sains dan Teknologi Terapan (FAST) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar acara buka bersama dengan mengundang seluruh keluarga besar FAST pada Jumat, 22 Maret 2024. Acara yang dihadiri oleh seluruh sivitas akademika fakultas, termasuk dosen, karyawan, dan mahasiswa ini dimulai dengan suasana tadarus yang penuh kekhusyukan, mempersembahkan hikmah dari kitab suci Al-Qur’an.
Setelah itu, suasana religius kembali terasa dengan tausiah yang disampaikan oleh Dr. H. Syakir Jamaluddin, S.Ag., M.A. yang merupakan Dekan Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan anggota Majelis Tablig PP Muhammadiyah.
Dalam tausiahnya Dr. Syakir Jamaluddin membahas tentang pentingnya membangun keluarga yang harmonis dan bahagia di era modern dengan tema “Keluarga Sakinah”. “Keluarga sakinah adalah dambaan setiap orang. Namun, untuk mewujudkannya, diperlukan usaha dan komitmen dari semua anggota keluarga,” ujarnya, memberikan inspirasi yang tak hanya menyentuh hati tetapi juga memberi arahan yang berguna bagi kehidupan berkeluarga.
Acara ini menjadi ajang silaturahmi yang berkesan bagi seluruh sivitas akademika FAST UAD. Mereka tak hanya berbuka bersama, tetapi juga memperkuat ikatan batin sebagai satu keluarga besar. Doa bersama mengakhiri acara dengan harapan agar setiap keluarga di FAST UAD bisa menjadi teladan dalam membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah. Acara ditutup dengan makan bersama, semua peserta dapat menikmati hidangan lezat sambil berbagi cerita dan tawa. (nfs)