• TERKINI
  • UAD BERDAMPAK
  • PRESTASI
  • FEATURE
  • OPINI
  • MEDIA
  • KIRIM BERITA
  • Menu
News Portal of Universitas Ahmad Dahlan

Magister Informatika UAD Gelar Kuliah Tamu Peran Digital Forensik

02/08/2024/in Terkini /by Ard

Prodi Magister Informatika Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kuliah tamu tentang peran digital forensik (Dok. Istimewa)

Program Studi Magister Informatika Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kuliah tamu dengan tema “Peran Digital Forensik untuk Mendukung Penegakan Hukum yang Berkeadilan”. Kegiatan dilaksanakan pada 31 Juli 2024 berlokasi di Ruang Serba Guna Fakultas Teknologi Industri (FTI) Kampus IV UAD.

Narasumber dalam acara ini adalah AKBP Bakti Andriyono, S.Si., M.M., M.Si. dari Direktur Perawatan Tahanan dan Barang Bukti Polda DIY dan AKBP Rafiudin Mufid dari Kepala Sub Direktorat V/Siber Polda DIY.

Kegiatan menarik ini dihadiri oleh segenap dosen S-2 Informatika antara lain Prof. Dr. Ir. Imam Riadi, M.Kom., Prof. Drs. Ir. Abdul Fadlil, M.T., Ph.D., Rusydi Umar, S.T., M.T., Ph.D., Ir. Nuril Anwar, S.T., M.Kom., serta Vita Ari Fatmawati, S.Kom., M.Kom.

Kuliah tamu dengan tema ini dipilih mengingat semakin penting peran digital forensik dalam sistem penegakan hukum karena teknologi informasi dan komunikasi sekarang berkembang sangat pesat sehingga memengaruhi berbagai aspek kehidupan, termasuk kriminalitas dan investigasi.

“Kuliah dihadiri 50 peserta dari mahasiswa Program Studi S-2 Informatika, S-2 Hukum, S-1 Informatika, dan S-1 Sistem Informasi. Dalam mata perkuliahan di UAD memang ada peminatan mengenai teknologi mobile dan forensik digital. Di mana barang bukti digital saat ini dapat membantu proses pengungkapan kejahatan digital atau lebih dikenal dengan cybercrime,” papar Prof. Imam Riadi.

Khoirul sebagai panitia menjelaskan, kuliah tamu tersebut merupakan salah satu upaya Himpunan Mahasiswa S-2 Informatika UAD untuk memberikan wawasan tambahan dan memperluas pengetahuan peserta dalam bidang digital forensik. (Rini)

uad.ac.id

Tags: Berita, Berita UAD, Dosen, Dosen UAD, FTI, Mahasiswa, Mahasiswa UAD, Muhammadiyah, News UAD, UAD, UAD Jogja, UAD Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, WeAreUAD
https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/Prodi-Magister-Informatika-Universitas-Ahmad-Dahlan-UAD-menyelenggarakan-kuliah-tamu-tentang-peran-digital-forensik-Dok.-Istimewa.jpg 993 1588 Ard https://news.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-news-uad-2.png Ard2024-08-02 08:56:222024-08-02 08:57:47Magister Informatika UAD Gelar Kuliah Tamu Peran Digital Forensik
You might also like
Ahmad Syaiful Hadi Raih Juara 1 Baca Puisi di Festival Kenduri Sastra #4
Sehat bersama KKN Universitas Ahmad Dahlan
Konselor Sebaya Prodi Teknologi Pangan UAD Tekankan Pentingnya Manajemen Waktu
Tim PPK Ormawa EDSA UAD Selenggarakan Festival Bamboo International di Timbulharjo
Lomba Cerdas Cermat AIK Semarakkan Hari Bermuhammadiyah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (Dok. Irvan) LPSI UAD Adakan Lomba Cerdas Cermat AIK sebagai Rangkaian Semarak Hari Bermuhammadiyah
Mahasiswa Psikologi UAD Lulus dalam 3,3 Tahun dengan Segudang Prestasi

PRESTASI

  • UKM Taekwondo Raih 13 Medali pada Kejuaraan Pugnator International Taekwondo Championship 202531/10/2025
  • KPS FH UAD Raih 6 Prestasi dalam Kompetisi NMCC AHT 202530/10/2025
  • Tim LLC FH UAD Raih Juara I dalam Ajang National Call for Paper & Conference 202529/10/2025
  • Tim Basket UAD Naik ke Divisi 1 Liga Mahasiswa28/10/2025
  •  Mahasiswa FH UAD Raih Medali Perunggu di PON Beladiri Kudus 202528/10/2025

FEATURE

  • Hakikat Takwa dalam Kehidupan28/10/2025
  • Tali Allah adalah Tali Persatuan28/10/2025
  • Meraih Amalan Ahli Surga22/10/2025
  • Perjalanan Salsabilla Raih Gelar Sarjana dalam 3,3 Tahun20/10/2025
  • Unlock Your Next Level15/10/2025

TENTANG | KRU | KONTAK | REKAPITULASI

Scroll to top